Selasa, 27 September 2016
tips memancungkan hidung secara alami
Cara Memancungkan Hidung Dengan Cepat Dan Efektif
February 25, 2015 ~ admin
Cara memancungkan hidung ~ Banyak orang yang tidak percaya diri dengan hidung pesek alias tidak mancung. Lha kalau memang dari lahir sudah pesek, bisakah hidung dibuat mancung? Beberapa orang bahkan rela melakukan operasi untuk memancungkan hidung demi terlihat lebih cantik. Ya, sebenarnya konsep cantik atau jelek itu relatif. Tidak selalu yang berhidung pesek itu jelek bukan?
Namun demikian berikut ini ada beberapa tips penulis coba sajikan bagi mereka yang ingin membuat hidung nampak lebih mancung secara alami. Tips-tips yang disampaikan ini dijamin aman dan tidak berdampak buruk bagi kesehatan. (baca : cara menghilangkan bekas jerawat)
Cara Memancungkan Hidung
Cara Memancungkan Hidung
Tips Mudah Memancungkan Hidung
Langkah-langkahnya adalah sebagai berkut:
1. Pertama-tama cubitlah bagian ujugn atas hidung dengan lembut (kalau terlalu keras bisa-bisa hidung anda malah copot,.. hehehe). Kemudian tarik dan angkat kira-kira 30 derajat ke atas. Anda cukup meluangkan waktu beberapa menit saja untuk mempraktekkan hal ini setiap harinya.
2. Kedua anda bisa mengoleskan minyak esensial alami sebagai pelicin untuk memijat dari ujung hingga pangkal hidung. Minyak esnesial ini biasanya tersedia dalam bentuk minyak melati atau lavender. Yang perlu anda waspadai adalah jangan sampai mengenai mata, karena bisa bikin perih
3. Letakkan jari tengah anda mengarah pada sudut mata selanjutnya posisikan jari manis tepat bearda di bagian bawahnya. Tujuannya adalah agar anda bisa mengurut secara perlahan sampai letak otot hidung bisa anda rasakan. Langkah ini bisa membuat anda rileks, ulangi 9 hingga 10 hari setiap hari.
4. Pose Senyum Ikan Ribet – Wauw, pose apa ini? Bisa dibilang ini merupakan salah satu gerakan dalams enam yoga. Caranya adalah anda tersenyum dengan gigi-gigi merapat secara bersamaan. Pose ini hampir mirip dengan pose orang menyeringai. Tahanlah pose ini beberapa menit (lebih lama lebih baik, tapi jangan lebih dari satu jam karena belum pernah ada yang mencoba) setelah itu kendorkan otot-otot pipi. Cara di atas sangat bermanfaat untuk mengecilkan otot hidung dan otot pipi. Nah ibarat melempar dua burung dengan satu batu, anda bisa mendapatkan hidung yang lebih kecil dan mancung serta pipi lebih kecil (jadi tambah menonjol deh hidung kelihatannya).
5. Cara terakhir apa ya? Oh, Gunakan Alat pemancung hidung. Kini telah tersedia di toko-toko alat pemancung hidung dengan harga yang juga terjangkau.
Nah, pembaca sekalian. Langkah-langkah di atas tadi bisa anda praktekkan baik secara sendiri-sendiri atau semuanya. Lakukan dengan sabar dan teratur dan saran saya janganlah berharap lebih dari batas-batas wajar. Artinya, tak mungkin anda bisa semancung orang-orang Eropa dalam waktu singkat (kecuali dengan operasi tentunya). Tapi yakinlah, dengan perlakuan dan perawatan yang lebih baik, hidung anda akan tampak lebih menarik daripada sebelumnya. Penasaran? Cobalah tips memancungkan hidung dengan efektif ini sekarang juga.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar